Senin, 30 Desember 2013

Daftar Mobil Super Paling Dahsyat Sepanjang 2013

Daftar Mobil Super Paling Dahsyat Sepanjang 2013 (1)

Meski dibanderol selangit, tetap saja ludes terjual.


McLaren P1 dipamerkan di Geneva Motor Show 2013

Para perusahaan otomotif dunia terus menghadirkan produk terbaru dengan teknologi serta fitur kelas wahid di 2013. Meski dibanderol selangit, mobil-mobil super dahsyat itu tetap saja ludes dalam waktu singkat

Situs otmotif, Inautonews merangkum deretan supercar terbaik 2013. La Ferrari menjadi salah satu model yang masuk daftar di tahun ini.

Model lainnya adalah Lamborghini Huracan. Supercar pengganti Gallardo yang baru saja diluncrukan juga masuk daftar mobil super terbaik 2013.

Berikut daftar lengkapnya:

1. Ferrari LaFerrari
Mobil The New LaFerrari Hybrid di Geneva Car Show ke-83 Swiss

Supercar asal Italia ini menjadi yang 'terpanas' di 2013. Model penerus Enzo ini diklaim menjadi mobil Ferrari pertama dalam sejarah mereka yang menggunakan mesin hybrid--sistem HY-KERS (Kinetic Energy Recovery System)
Mobil The New LaFerrari Hybrid di Geneva Car Show ke-83 Swiss
LaFerrari diperkenalkan pertama kali di Geneva Motor Show 2013, mengusung mesin V12 berkapasitas 6.3 liter bertenaga 800 Hp dengan torsi 700 Nm. Jika menggunakan motor listrik, tenaga dihasilkan 163 Hp dengan torsi 270 Nm. Dengan begitu, supercar yang dibanderol US$1,69 juta atau sekitar Rp20 miliar sanggup mengeluarkan tenaga hingga 963 Hp.  

Dengan mesin tersebut, supercar yang hanya diproduksi 499 unit dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 3 detik, sebelum menyentuh kecepatan puncak 350 km/jam.

2. McLaren P1

Supercar asal Inggris ini disebut-sebut menjadi rival kuat LaFerrari. Mclaren P1 juga diluncurkan di Geneva Motor Show 2013.
Mobil-mobil di Geneva Car Show ke-83 Swiss
McLaren p1 dibekali mesin bensin V8 twin turbocharged berkapasitas 3.8 liter yang digunakan pada tipe MP4-12C dan 12C Spider. Mobil super ini juga didukung mesin hybrid, sehingga total tenaga yang dihasilkan dari motor listrik mencapai 903 Hp dengan torsi 978 Nm.
Mobil-mobil di Geneva Car Show ke-83 Swiss

Masalah akselerasi, mobil ini dapat berlari dari 0-100 km/jam dalam 2,8 detik dengan kecepatan tertinggi 350 km/jam.

3. Porsche 918 Spyder

Supercar ini masuk dalam daftar pesaing LaFerrari dan McLaren P1. Mobil asal Jerman ini diluncurkan di Frankfurt Motor Show 2013 pada September lalu.
Untuk jantung pacu, Porsche 918 Spyder mengusung mesin bensin V8 naturally aspirated berkapasitas 4.6 liter yang didukung motor listrik. Dengan mesin tersebut, mobil mampu menghasilkan tenaga 887 Hp dengan torsi 1.289 Nm.
Untuk berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dapat dituntaskan dalam tempo 2,6 detik, sebelum mencapai kecepatan tertinggi 345 km/jam.

4. Lamborghini Huracan
Lamborghini Huracan LP 610-4

Supercar asal Italia ini merupakan pengganti dari tipe terlaris dari produk Lamborghini, yaitu Gallardo. Gallardo diketahui sudah "disuntuk mati" alias dihentikan produksinya.
Lamborghini Huracan LP 610-4
Lamborghini Huracan menggendong mesin V10 berkapasitas 5.2 liter yang sanggup memuntahkan tenaga 610 Hp dengan torsi 560 Nm.

Untuk berakselerasi dari 0-100 km/jam, Huracan hanya membutuhkan waktu 3,2 detik dengan kecepatan puncak 325 km/jam.

5. Lamborghini  dan Veneno Roadster
Sama seperti LaFerrari dan Mclaren P1, Lamborghini Veneno pertama kali diluncurkan di 2013 Geneva Motor Show. Supercar asal Italia ini diproduksi dengan status terbatas agar eksklusif.
Mobil-mobil di Geneva Car Show ke-83 Swiss

Soal harga cukup mencengangkan, yaitu mencapai 3,36 juta pound sterling atau sekitar Rp68 juta. Tipe roadster hanya dijual tiga unit, sedangkan convertible sebanyak sembilan unit.
Mobil-mobil di Geneva Car Show ke-83 Swiss
Lamborghini Veneno memiliki mesin V12 berkapasitas 6.5 liter bertenaga 740 Hp. Lamborghini menawarkan Veneno dalam dua model; coupe dan roadster yang dikawinkan gearbox manual sequential dan permanen all wheel drive.

Untuk berakselerasi dari 0-100 km/jam, mobil ini diklaim mampu menuntaskan dalam tempo 2,9 detik, sebelum menyentuh kecepatan tertinggi 350 km/jam.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar